Taman Kupu-Kupu Gita Persada Bandar lampung


Oleh: Delta Rahwanda
Kupu-kupu hinggap di bunga mencari madu


Kupu-kupu merupakan salah satu jenis serangga yang banyak disukai oleh manusia. Kebanyakan jenis serangga miliki bentuk yang aneh dan sedikit menakutkan bagi kaum hawa. Namun hal ini tidak berlaku pada kupu-kupu. Serangga ini memiliki bentuk yang unik dan warna yang indah. Karena keindahannya, seringkali kupu-kupu disimbolkan sebagai perwakilan gender wanita. Beberapa jenis kupu-kupu memiliki sayap berwarna-warni. Warna-warna inilah yang membuat kupu-kupu berbeda dari serangga lainnya.

Tidak banyak orang yang tahu bahwa di Bandar Lampung, kita memiliki sebuah penangkaran kupu-kupu bernama Gita Persada yang berlokasi di kaki gunung Betung, Desa Tanjung Gedong, Bandar Lampung. Taman kupu-kupu Gita Persada ini di kelola oleh seorang dosen fakultas MIPA Unila, Dra. Herawati Soekardi A. Djausal Msi. Awalnya, lahan tersebut merupakan area kritis dan tidak termanfaatkan. Sekarang, taman ini tidak hanya menangkarkan kupu-kupu namun juga mengembangbiakkan beberapa jenis kupu-kupu. Kita bisa melihat proses ini di sebuah area khusus yang telah di kelilingi jaring. Area ini berukuran kurang lebih 4 * 12 meter dan kita bisa melihat telur kupu-kupu, kemudian kepompong dan proses kepompong menjadi kupu-kupu.

Penangkaran ini bisa menjadi salah satu lokasi wisata keluarga anda. Anda bisa mengenalkan berbagai jenis kupu-kupu yang ada di sana. TKK Gita Persada juga memiliki beberapa fasilitas lainhya seperti museum mini kupu-kupu, beberapa ayunan untuk anak-anak, cottage, baliho, rumah bambu dan lain-lain. Di dalam museum mini, kita bisa melihat berbagai informasi tentang kupu-kupu, kupu-kupu yang telah di awetkan, berbagai buku dan artikel tentang kupu-kupu, beberapa cindera mata khas kupu-kupu dan lain sebagainya.

Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi Taman kupu-kupu ini adalah antara bulan Maret-Juni karena pada bulan-bulan ini beberapa jenis kupu-kupu berkembang biak dengan jumlah yang banyak. Berikut ini adalah rute menuju TKK Gita Persada: Bandar Lampung – Teluk Betung – Batu Putuk – DesaTanjung Gedong – TKK Gita Persada.






Comments