Siapkan Backpack-mu! Yuk, Geotour ke Bandung!


Blacktrailers_Geotour_01
Blacktrailers Community akan segera menyelenggarakan Geotour pertamanya dengan mengunjungi Bandung Utara dan Barat. Dalam tur ini, kami akan mengajak Geofriends untuk mengunjungi tempat-tempat di Bandung yang mungkin belum pernah teman-teman kunjungi. Apa saja?


Melewati pematang sawah dan kebun warga menuju ke Patahan Lembang
Menikmati Matahari Terbit di Patahan Lembang
Kita akan berangkat dini hari dari Jakarta menuju ke Lembang. Teman-teman dari Bandung akan dijemput di satu titik temu. Lalu, bersama-sama kita akan menyusuri pematang sawah dan perkampungan penduduk untuk menuju Patahan Lembang. Di sana, kita akan menikmati matahari terbit dari atas puncak, dengan pemandangan kota Bandung.
Saat udara masih segar, Geofriends bisa menjajal olahraga rappelling. Bagi yang tertarik, mereka bisa menuruni tebing pendek dengan tali. Kegiatan ini tergolong sangat aman dan seru karena didampingi oleh yang berpengalaman.
rapelling
Rappelling di Patahan Lembang

Salah satu sisi Goa Pawon
Mengintip Goa PawonDari Patahan Lembang, kita akan berpindah ke Goa Pawon. Di sini, kita akan melihat tempat ditemukannya fosil manusia purba, yang saat ini masih diteliti dan dipercaya merupakan nenek moyang masyarakat Bandung. Di Goa Pawon ini juga kita bisa melihat Bandung dilihat dari sisi yang berbeda. Pemandangan indah ini bisa kita lihat dari satu titik yang dikenal dengan nama Jendela Dunia.
IMG_1733
Pemandangan indah Taman Batu. Kita akan mengunjungi untuk menikmati matahari tenggelam.
Senja di Taman Batu
Destinasi ketiga kita adalah Taman Batu. Berlokasi di atas bukit, Taman Batu sesuai dengan namanya dihiasi oleh jajaran batu-batu yang tertata acak, sehingga menarik untuk diabadikan dengan kamera. Di sini, kita akan berpamitan dengan matahari, menikmati warnanya yang indah.
Urban Legend Walk
Setelah beristirahat di penginapan, pada malam harinya, kami bersama teman-teman dari Bandung Trail akan mengajak Geofriends bernapak tilas melihat gedung-gedung tua di Bandung. Teman-teman Bandung Trail akan menjelaskan sejarah Bandung, plus urban legend yang ada di sana.
Geotour_Bandung_Blacktrailers
Menikmati pemandangan Bandung dari atas. Ayo siapkan dirimu untuk ikut Geotour bersama Blacktrailers ID!
Tertarik untuk bergabung?
Acara ini akan diadakan pada Minggu-Senin, 30-31 Maret (long weekend). Blacktrailers akan menyediakan transportasi dan akomodasi dengan total biaya Rp 385.000 per orang (all-in). Silakan untuk melihat link di sini untuk membaca penjelasan lebih detail mengenai Geotour. Geotour kali ini bersifat sangat mudah sehingga bisa diikuti siapa saja
Yang kami ingin pastikan adalah setelah mengikuti Geotour ini, Geofriends akan punya banyak cerita untuk dibagi kepada teman-teman lain. Oleh karena itu, trip ini akan ditemani oleh mereka yang punya pengetahuan luas di bidangnya. Seorang geolog akan mendampingi kita, plus ada teman-teman dari Bandung Trail yang akan bercerita tentang sejarah Bandung (dan urban legend di gedung-gedung tuanya).
Ayo buruan mendaftar karena tempat yang tersedia sangatlah terbatas!
Taken from: http://blacktrailers.org

Comments