FACEBOOK DIHARAMKAN!

--> Written by Delta Rahwanda

Sejak awal, saya pribadi (Delta Rahwanda) kurang welcome dengan facebook lantaran info yang saya dapatkan tentang data pemilik jejaring sosial ini (Untuk lebih lengkapnya ada pada postingan lainnya). Saya memiliki lebih dari tiga puluh jejaring sosial namun hanya beberapa saja yang aktif diantaranya myspace, plurk, twitter dan muxlim. Untuk kamu yang muslim saya sarankan gabung aja di MUXLIM. Situs jejaring untuk muslim ini juga tenar di eropa, bahkan banyak juga user yang bukan muslim. Isinya juga bagus untuk sharing ilmu. So, kapan lagi?
Facebook diharamkan? Jika digunakan dengan sangat berlebihan maka akan bermasalah pada penggunanya. MUI paling tidak telah mengingatkan kepada umat bahwa berfacebook berlebihan tidaklah baik. Bahkan anak-anak SD banyak sekali yang telah memiliki account facebook. Padahal isi dari wajahbuku ini banyak juga yang berbahaya untuk adik-adik kita. Saya pribadi berdiri di tengah, tidak menyetujui dan tidak juga menolak. Saya menganggap fatwa ini merupakan sebuah teguran bagi anda yang maniak facebook. Salam!

Comments